Mind

Grammy’s Girl Power Message

By  | 

Bulan  Februari sering dikonotasikan sebagai bulan penuh cinta. Menjelang Valentine’s Day 2019, event tahunan penghargaan musik yang dipersembahkan oleh The Recording Academy untuk musisi – musisi berprestasi di dunia, Grammy Awards, kembali digelar. 

Yang menarik di tahun ini, pesan yang disampaikan juga bertemakan cinta secara universal. Berawal dari diri sendiri, peduli kepada orang lain, dan musik yang mempersatukan warga dunia.

images

Pesan ini disampaikan oleh Alicia Keys, Lady Gaga, Michelle Obama, Jennifer Lopez, dan Jada Pinkett Smith dalam momen pembuka acara yang dihadiri oleh ratusan musisi tersebut. Seperti yang diungkapkan Michelle,  “Whether we like country or rap or rock, music helps us share ourselves, our dignity and sorrows, our hopes and joys. It allows us to hear one another, to invite each other in.” 

Pesan lain yang disampaikan oleh mama dari dua orang anak Jennifer Lopez, adalah bahwa musik membuatnya mengenali diri sendiri, serta bakat terpendam yang Ia tak pernah sangka sebelumnya, “Music kept me moving from the block to the big stages and even bigger screens.”

images (1)

Tahun ini, 5 dari 8 nominasi Album Terbaik ditempati oleh musisi wanita: Cardi B, Brandi Carlile, Janelle Monae,  H.E.R. dan Kacey Musgraves. Dominasi dan energi cinta juga dirasakan terutama saat Alicia Keys yang menjalankan tugas sebagai host selama acara berlangsung memberikan afirmasi positif kepada seluruh penonton.

Menutup opening speech malam itu, Jada Pinkett mengungkapkan bahwa perbedaan apapun yang muncul perihal kecintaan kita terhadap musik, seharusnya dapat membuat kita saling menghormati satu sama lain. Girl power? Yes, it is. A love message, its a lso true. (Nathalie Indry/KR/Photo: Various)

 

Shares