Interior Design

Ide Kreatif Untuk Dapur Anda

By  | 
Ukuran dapur yang kecil merupakan suatu hal yang menantang daya imaginasi dan kreativitas mereka. Bagaimana tidak, mereka harus bisa menciptakan desain dapur cantik meski ukurannya kecil dan sempit. Nah, bagaimana dengan anda?

Putih itu tidak membosankan!
Apakah anda sebelumnya menghindari desain dapur serba putih karena takut suasana dapur anda akan terasa hambar? Suasana dapur yang serba putih dapat dibuat menjadi lebih hidup dan menarik dengan beberapa variasi, seperti penggunaan rangka kitchen cabinetdengan warna kayu. Anda juga bisa meletakkan bunga hias mini di meja sarapan, di dekat jendela, atau di lokasi lainnya yang mudah terlihat. Hiasan berwarna kontras seperti hijau membuat nuansa ruangan menjadi lebih semarak. Jika anda memiliki sejumlah alat masak atau perkakas berwarna hijau atau warna kontras lain seperti orange, tidak ada salahnya anda menggantungnya di tempat terbuka.

101356660_p_0

Tabrak motif
Jangan takut untuk berkreasi dengan memvariasikan warna dan motif di area dapur. Seperti pada contoh desain dapur cantik minimalis berikut, salah satu dinding dapur (yakni di sekitar area kompor dan dishwasher) dipasangi keramik dinding berwarna kontras dengan motif perca. Hal ini bukan tanpa alasan. Area di sekitar kompor dan dishwasher rentan dengan percikan minyak, percikan kotoran, maupun air. Dinding keramik berwarna putih akan mudah terlihat kotor. Sebaliknya, dinding keramik warna-warni bisa menyembunyikan kotoran hingga saat anda membersihkannya, selain tampilannya yang cantik. Sebagai variasi, anda bisa memasang karpet dengan motif dan warna yang berbeda.

creative-small-kitchen-ideas-32-554x738
Elemen Kain
Untuk dapur bertema retro atau vintage, anda juga bisa memanfaatkan elemen kain untuk memberikan variasi warna. Misalnya, seperti pada gambar desain dapur mungil yang cantik berikut, kain digunakan sebagai penutup kicthen cabinet yang sebenarnya tidak memiliki daun pintu. Kain sebagai ‘tirai’ di sini berfungsi sebagai hiasan sekaligus penutup benda-benda yang berada di dalamnya. Jadi, tabrak motif? Nggak masalah kok.

Dapur-mungil-dengan-elemen-tulisan-dan-motif-campuran-Jana-S-Pinterest

Hiasan dinding
Trik berikutnya untuk menciptakan desain dapur cantik adalah menggunakan hiasan dinding bertema kuliner, seperti sketsa makanan, minuman, atau cheff. Jika anda memiliki koleksi hiasan lain yang bertema serupa, tidak ada salahnya memajangnya di dapur. Seperti pada contoh berikut, sejumlah elemen bercampur jadi satu menciptakan nuansa eklektik. Di antaranya adalah elemen vintage pada meja sarapan, nuansa Eropa pada hiasan dinding, dan nuansa alami dengan adanya beberapa pot kecil tanaman hias.

creative-small-kitchen-ideas-17-554x369

(Yosi Avianti/Photo : Various)

Shares