Bahan yang Diperlukan
Sosis Sapi Besar – 1 buah
Roti Hot Dog Panjang – 1 buah
Tomat merah, potong lebar dan tipis – 1 buah
Mentimun, potong serong tipis – 1/2 buah
Selada Hijau Keriting Segar – 1 lembar
Bawang Bombai, potong tipis bentuk cincin – 1/2 buah
Margarin – Secukupnya
Bahan untuk Saus
Saus Tomat – 2 sdm
Mayonaise – Secukupnya
Bawang Bmmbai, cincang kecil – 1/2 buah
Cara Membuat Hot Dog
1. Pertama, buat saus terlebih dahulu dengan cara mencampurkan semua bahan saus, aduk rata dan sisihkan.
2. Iris atau belah roti hotdog dari depan atau bagian yang lebar, usahakan roti jangan sampai terputus.
Siapkan pan atau wajan datar dan beri sedikit margarin secara merata, lalu bakar atau panggang roti hingga menjadi sedikit kecoklatan, panggang juga sosis yang sudah dipersiapkan sampai matang.
3. Olesi bagian dalam roti dengan saus, kemudian tata semua bahan pelengkap didalamnya yaitu tomat, selada, mentimun, sosis dan bawang bombai.
4. Beri topping diatas tatanan sayuran dan bahan tadi dengan saus dan mayonaise. Tutup kembali roti seperti semula. Hot dog siap dinikmati. (Yosi Avianti/Photo : Istockphoto.com)
Menjelang liburan akhir tahun, tak hanya libur sekolah saja, ada hari Natal dan Tahun Baru yang juga akan...
Dapur kini tak lagi dipandang sebagai ruang memasak saja melainkan telah berevolusi menjadi bagian penting dari estetika rumah...
IBD atau Inflammatory Bowel Disease adalah penyakit radang usus kronis yang menyebabkan peradangan jangka panjang pada saluran cerna. Jangan anggap...
Toshiba Lifestyle Indonesia resmi menggelar Toshiba Japandi Style Exhibition bertajuk “Japandi Style: The Art of Essential Living” yang...
Tak terasa liburan sekolah dan Nataru sebentar lagi. Sudah pasti, berbagai rencana harus dipersiapkan untuk mengisi liburan bersama...