Sex

5 Saran Sex Terapis Untuk Sesi Bercinta Paska Melahirkan

By  | 

Berbagai macam hambatan dan kesulitan fokus yang seringkali dialami oleh para mama paska persalinan sering menjadi masalah yang tidak terselesaikan khusunya untuk urusan bercinta. Saran dari sex terapis dunia berikut akan membantu memecahkan masalah yang (mungkin) sedang Anda alami, Mams. Apa saja, ya?

1. “Seringkali para wanita berpikir bahwa seks adalah kebutuhan utama pria, lalu secara tidak langsung hal ini menjadi hambatan bagi dirinya sendiri untuk menikmati momen bercinta. Padahal, seks juga menyehatkan dirinya secara fisik dan mental. So, i think its time for you to think about yourself, more. Sex should be fun!” –  Jane Greer, Ph.D.

2. “Hindari menjadwalkan aktivitas bercinta terlalu sering. Terkadang, memikirkan seks di tengah rutinitas baru yang padat akan mengganggu fantasi/gairah yang ‘seharusnya’ intimate dan indah. Atasi hal ini dengan membiarkannya terjadi secara spontan dan natural.” – Karen Stewarts, Ph.D.

3. “Intimacy tidak harus selalu terjadi di kamar tidur. Saya sering menyarankan kepada klien untuk membiarkan pikiran lepas dan spontan mengajak pasangan bercinta saat sedang menginginkannya. Bisa terjadi kapan saja, dimana saja dan dengan posisi apa saja. Remember this, couples with great sex lives have flexible expectations.” – Bill Bercaw, Psy.D.

4. “People should do the experimentation. Paska melahirkan adalah momen di mana Anda dan pasangan harus memikirkan kembali trik – trik khusus yang akan membuat momen bercinta lebih hot. Jadi, jangan ragu untuk mencoba segala hal, misalnya posisi – posisi seksual baru diluar kebiasaan atau foreplay panas dengan phone sex. Its all worth to try!” – Ursula Offman, Psy.D.

5. “Hal terpenting yang harus diingat oleh pasangan adalah membangun kedekatan emosional untuk menciptakan kualitas seks yang hebat. Saat rutinitas mengurus bayi yang baru lahir menguasai pikiran para mama, maka sudah menjadi tugas papa untuk membangun kembali faktor ini secara perlahan, namun pasti.” – Jason Greenberg, Ph.D

Paska persalinan dan menghadapi rutinitas baru mengurus seorang bayi akan menjadi hal yang sangat melelahkan. Hope this (ideas) will help you out, Mamas! (Nathalie Indry/KR/Photo: Istockphoto.com)

Shares