Q : Saya adalah mama dari seorang putri yang menginjak usia tiga tahun dan mulai senang bermain boneka. Yang ingin saya tanyakan, jenis boneka seperti apa yang sebaiknya saya berikan yang sesuai dengan usianya?
Valen, 31 tahun, mama dari Nievy, 2,5 tahun
A : Hai Mams Valen, menginjak usia 2 tahun Si Kecil memang sudah mulai belajar mengenali karakter dan pola. Jadi, Anda sudah bisa memberikan boneka bayi yang makin bervariasi, mulai dari warna, bentuk, hingga tokohnya. Biasanya Si Kecil akan menyukai boneka bayi yang menggemaskan.
Mereka juga akan semakin sering berinteraksi dengan memeluk boneka. Walaupun begitu, tetap pilih mainan berbahan lembut dan dapat dicuci. Alasannya, makin sering bereksplorasi dengan dunia sekitar, tidak menutup kemungkinan Si Kecil menumpahkan makanan atau mencoretkan krayon ke bonekanya. Anak usia ini juga senang bermain peran dan mempraktikkan aktivitas keseharian pada bonekanya, misalnya menggendong, memberi makan, dan mengganti popok seolah-olah ia adalah seorang mama. (Yosi Avianti/LD/Photo: Istockphoto.com)
Sosok mama merupakan pilar utama dalam keluarga, sosok yang penuh cinta dan kelembutan, namun memiliki kekuatan luar biasa...
Saat ini pilihan lagu anak untuk Si Kecil jarang sekali ditemukan. Lewat single terbarunya, Kidos Band mengajak Si...
Perjalanan keluar kota maupun keluar negeri terkadang tak selancar yang diharapkan. Dari masalah check in hingga kendala lainnya...
Memiliki rambut yang mudah diatur, indah dan sehat, tentu jadi impian semua wanita. Panasonic Gobel Indonesia mengajak para...
Kesehatan anak jadi hal yang sangat penting bagi orangtua, sehingga berbagai informasi kesehatan anak dari sumber terpercaya jadi...