Education

Ide Permainan untuk Balita

By  | 
Anak usia balita memang masih senang bermain sambil belajar. Jenis permainan yang dimainkan Si Kecil pun tidak sekadar untuk senang-senang, tetapi bisa sekaligus melatih keterampilan dan kecerdasan otak. Berikut beberapa ide yang bisa Anda berikan pada Si Buah Hati.
Bermain Puzzle
Kelebihan bermain puzzle adalah Si Kecil akan merasa tertantang untuk berpikir. Anda bisa beli puzzle bergambar binatang dengan warna menarik.
toys kingdom

Puzzle, Toys Kingdom.

Menggambar
Ini adalah bagian yang paling menyenangkan. Beri Si Kecil pensil warna atau krayon serta buku untuk menggambar. Bermain corat coret akan melatih imajinasi dan daya kreativitas Si Kecil.
smiggle

Crayon, Smiggle.

Tempel Kertas Warna
Ambil beberapa kertas tempel berbagai warna dan minta Si Kecil menempelkan kertas itu pada boneka atau tubuh Anda. Minta ia untuk menempelkan kertas dengan warna yang benar. Misalnya, “Tempel kertas warna hijau di perut Mama!” Dengan begitu, Si Kecil akan belajar untuk mengenal berbagai warna sekaligus belajar mengenai anggota tubuh.
aliexpress

id.aliexpres.com

Main Balon Busa Sabun
Bawa Si Kecil ke area terbuka. Tiup gelembung sabun dan biarkan ia mengejar gelembung sabun itu dan memecahkannya. Balita biasanya tertarik dengan warna gelembung sabun yang terbawa angin dan mirip warna pelangi, sehingga ia akan dengan senang hati mengejar dan meraihnya. Kegiatan menyenangkan ini akan membuat Si Kecil aktif bergerak dan merangsang saraf motoriknya untuk menangkap gelembung sabun.
id.aliexpress.com

Gelembung Sabun, id.aliexpress.com

(Yosi Avianti/LD/Photo: Various)

Shares