Beauty & Style
Masker Alami untuk Hilangkan Pigmentasi Wajah
By Yosi Avianti |
Mams, memang tidak bisa dihindari aktivitas di luar rumah sering membuat kulit menjadi lebih kering dan kusam, dan mungkin saja terbakar. Pemakaian tabir surya ternyata tidak menjamin kulit terlindungi sempurna, lho. Namun agar kulit wajah senantiasa terjaga, Anda bisa coba perawatan masker berbahan alami. Selain aman, juga memiliki hasil yang cepat agar wajah Anda kembali cerah.
1. Lidah Buaya
Jika biasanya Anda menggunakan jenis tumbuhan ini untuk kesehatan rambut, kali ini Anda bisa coba untuk merawat wajah. Ambil daun lidah buaya, peras getahnya, lalu gunakan sebagai masker wajah. Agar kulit belang pada wajah kembali merata, diamkan selama 15-30 menit, lalu bilas, dan rasakan manfaatnya.
2. Jeruk Nipis
Kandungan vitamin C yang juga lazim disebut dengan asam sitrat, mampu memutihkan bintik hitam pada kulit dan mencerahkan warna kulit yang tidak merata. Lakukan dengan mengoleskan air jeruk nipis yang dicampur madu pada kulit wajah setiap hari.
3. Kentang
Tahukah, Mams, kentang bermanfaat untuk menghilangkan noda hitam pada wajah. Caranya, parut kentang mentah dan haluskan dalam juicer Anda. Lalu, balurkan pada wajah, dan diamkan sekitar setengah jam.
4. Pepaya
Buah yang kaya serat dan mudah didapatkan di pasaran ini ternyata manjur menyembuhkan kulit yang terbakar. Selain menghilangkan luka terbakar, pepaya juga berfungsi menghaluskan kulit. Haluskan pepaya lalu oleskan ke kulit yang terbakar secara teratur setiap hari untuk hasil maksimal.
(Yosi Avianti/LD/Image : IstockPhoto,com)
← Previous Story 4 Inspirasi Tema Pesta Baby Shower Klasik
Next Story → Manfaat Cooking Class untuk Si Kecil