
Anda para wanita pasti sering memadukan warna eye shadow agar mata terlihat menarik. Ya, memilih riasan mata dengan warna yang menyanjung bisa membuat mata terlihat cerah dan indah.
Berikut ini tip merias mata sesuai warna lensa mata Anda seperti dilansir dari beautybulletin:
Bermata biru
Tinggalkan warna eye shadow biru. Warna yang senada tidak akan meningkatkan intensitas keindahan mata. Untuk membuat mata tampak mempesona, kenakan warna eye shadow netral seperti moka, ungu, kelabu tua dan warna nude.
Bermata coklat
Beruntung bagi yang memiliki warna mata coklat, karena bisa memakai hampir semua warna eye shadow. Eye shadow biru tua dan apapun berwarna hijau akan terlihat bagus dan bercahaya di mata coklat. Bahkan warna bernuansa gelap tampak serasi di mata tanpa terlihat terlalu mencolok.
Bermata hijau
Warna mata ini paling langka. Warna pastel ungu tampak luar biasa di mata Anda. Agar tampil lebih dramatis campur eye shadow berwarna ungu, hijau lembut dan coklat kemerahan. (Yosi Avianti/Photo : Various)
PT Multi Medika Internasional Tbk melalui brand MIUBaby, resmi meluncurkan varian Jumbo pada acara MB (Mother & Beyond)...
Jangan anggap remeh, demam berdarah dengue (DBD) masih ada dan bukan penyakit ringan yang bisa disepelekan! Sampai dengan...
Menjaga Si Kecil tetap sehat merupakan tantangan tersendiri bagi orangtua, terlebih di masa peralihan musim yang rentan terjadinya...
Mengajak Si Kecil bepergian jauh tentunya membutuhkan banyak persiapan, apalagi bila Si Kecil kerap mengalami mabuk perjalanan. Mabuk...
Sebelumnya dikenal sebagai Algorithmics, Algonova kini menghadirkan pengalaman belajar yang lebih luas, tidak hanya berfokus pada coding, tetapi...