
Buah labu kuning mengandung beragam nutrisi yang sangat baik untuk mendukung tumbuh kembang Si Kecil.
Beragam nutrisi yang terkandung didalam labu kuning diantaranya adalah kalsium, zat besi, kalium, zinc, vitamin A, vitamin C, vitamin D, vitamin E, karbohidrat kompleks, air, protein, dan juga serat. Banyak sekali ya, Mamas? Karena itu, jangan ragu menjadikan buah ini sebagai bahan utama MPASI Si Kecil.
Bahan-bahan:
500 gr daging labu kuning
500 ml susu cair
1 sdm margarin
1 btg daun bawang
1 btg daun seledri, iris halus
Cara Membuat:
1.Kupas labu, potong-potong kemudian kukus hingga matang.
2.Panaskan margarin didalam panci hingga meleleh, lalu masukkan potongan daun bawang. Tumis hingga harum dan masukkan potongan labu. Aduk hingga rata lalu angkat.
3.Haluskan tumis labu menggunakan blender atau food processor hingga halus.
4.Masak labu yang telah dihaluskan menggunakan api kecil.
5.Tuangkan susu cair sembari diaduk hingga rata. Setelah mendidih, angkat.
6.Tambahkan seledri cincang sebagai topping dan roti gandum. Sajikan selagi hangat. (Tammy Febriani/KR/Photo: Doc. Freepik)
Memahami bahwa standar kecantikan dan kebutuhan perawatan diri terus berubah dari waktu ke waktu, Purbasari kini hadir lebih...
Pernahkah Mama merasa Si Kecil saat ini makin susah fokus karena gawai? Kalau bisa memilih, tentu kita lebih...
Selama ini Modena dikenal dengan produk kompornya yang jadi favorit banyak Mama. Setelah meluncurkan produk elektronik rumah tangga...
Seperti yang kita ketahui, alat kontrasepsi yang digunakan untuk mencegah atau menunda kehamilan. Alat kontrasepsi juga dapat membantu...
Bermain di bawah matahari adalah hal yang sangat lumrah dilakukan oleh anak-anak. Selain menyenangkan, sinar matahari juga sangat...