Mind

Aturan Posting Kehamilan di Sosial Media

By  | 

Melakukan share aktivitas serta momen penting melalui akun sosial media pribadi merupakan hal yang banyak dilakukan orang, termasuk Anda mungkin. Apalagi jika momen tersebut sangat berharga seperti pernikahan maupun kehamilan. Namun jangan lupa Mams, akun sosial media Anda dapat dilihat orang banyak sehingga ada baiknya Anda memerhatikan aturan do’s and don’ts sharing seputar kehamilan di sosial media.

Do’s

  • Mengumumkan kehamilan. Kabar bahagia memang selalu menarik dibagi dan orang yang membaca pun akan turut berbahagia. Oleh karena itu, tak ada salahnya berbagi berita kehamilan melalui akun sosial media apalagi dengan cara kreatif, misalnya dengan posting foto Anda dengan perut yang mulai membuncit atau berupa simbol contohnya foto sepatu bayi.
  • Share pengalaman yang berguna kala hamil. Pengalaman saat hamil apalagi yang menyangkut tip kesehatan akan sangat berguna untuk dibagi kepada sesama mamas to be.
  • Rekomendasi produk kehamilan dan bayi. Yang satu ini juga sangat bermanfaat untuk orang banyak. Pada umumnya calon mama gemar hunting barang untuk menunjang kehamilan maupun bagi Si Kecil kelak. Share review barang temuan Anda di sosial media sebagai inspirasi bagi calon mama lain.

Don’ts

  • Mengunggah foto vulgar. Mungkin maksud Anda untuk menunjukkan perut yang mulai membuncit ya Mams, tapi hindari memperlihatkan bagian tubuh yang private ya Mams. Pasalnya postingan di sosial media dapat menjadi viral, jangan sampai foto vulgar Anda justru disalahgunakan.
  • Menyampaikan keluhan berlebihan. Sebagian besar orang lelah jika harus membaca postingan yang isinya mengenai keluhan Anda secara terus menerus. Lagipula urusan domestik Anda rasanya tidak perlu diketahui umum kan, Mams to be. Jika merasa kehamilan Anda mengganggu, bicarakan saja dengan keluarga atau sahabat.
  • Video persalinan. Yang satu ini sangat pribadi dan tak perlu diumbar Mams. Selain itu, bukan sesuatu yang lazim ditonton oleh umum karena proses persalinan cukup menyakitkan dan membuat orang merasa takut. (Karmenita Ridwan/LD/Photo: Istockphoto.com)

Shares