Cintai Diri Sendiri dengan 9 Cara Ini!

By  | 

Tak hanya kepada anak dan suami saja Anda harus memberikan rasa cinta, namun juga pada diri Anda sendiri, Mams. Cintai diri Anda lebih dahulu sebelum mencintai orang-orang terkasih, maka Anda pun akan lebih bahagia! Berikut beberapa tip dari Smart Mama bagaimana caranya agar bisa lebih mencintai diri sendiri.

1. Berpikir positif. Buang jauh pikiran negatif yang hanya akan menimbulkan aura negatif. Penuhi hati dan pikiran Anda dengan hal-hal positif yang dapat memotivasi diri agar tetap semangat. Diyakini, berpikiran positif akan membuat hidup lebih bahagia lho.

2. Memaafkan. Tak ada yang sempurna dalam setiap kehidupan manusia. Begitu pula dengan Anda. Pernahkah Anda menyalahkan diri karena kesalahan masa lalu yang sudah terlanjur dilakukan? Daripada terus menyesali kesalahan yang telah diperbuat, sebaiknya Anda mulai belajar memaafkan diri sendiri dan mengambil hikmah dari kesalahan yang pernah ada. Hidup Anda pun akan lebih tenang.

3. Bersyukur. Mencintai diri Anda berarti mampu menerima apapun yang Anda miliki. Maka, bersyukurlah atas apa yang Anda miliki dan hindari keluhan yang bersarang di pikiran Anda. Dengan begitu, Anda akan mencintai diri sendiri jauh lebih dalam setiap harinya.

4. Beri penghargaan pada diri sendiri. Kenali pencapaian diri Anda setiap hari. Semua penilaian terhadap diri sendiri meskipun kecil akan meningkatkan percaya diri dan mengingatkan akan goal yang berhasil Anda raih, alhasil ini akan membuat Anda semakin mencintai diri sendiri.

5. Beristirahat. Sayangi tubuh dan pikiran Anda dengan cukup istirahat. Jangan hanya terus mengejar prestasi, dengan segala kesibukan yang tiada henti. Ini adalah salah satu cara terbaik bagi Anda untuk santai dan mengisi energi kembali, jadi jangan lupa selalu menyempatkan diri untuk beristirahat ya, Mams.

6. Aksi sosial. Bergabung menjadi relawan, grup komunitas, atau mendonasikan pakaian kepada yang membutuhkan akan membuat Anda lebih bersyukur akan kondisi sekarang.

7. Katakan “Tidak”. Menjadi orang yang selalu mengatakan “Ya” kadang menguntungkan, tapi kalau berlebihan akan memicu stres dan kecemasan. Hilangkan ketegangan dengan menolak permintaan, jika Anda merasa sudah berlebihan. Dengan kata lain, saat Anda merasa hidup lebih seimbang, maka Anda akan menjadi lebih bahagia.

8. Gerakkan tubuh. Tingkatkan hormon endorphin dalam tubuh dengan melakukan olahraga atau jalan cepat di pagi hari. Berolahraga memiliki keuntungan secara fisik dan emosional, membuat Anda jadi orang yang lebih bahagia dan bebas.

9. Weekend Date. Penuhi aktivitas weekend Anda dengan jalan-jalan bersama anak, hang out bersama sahabat, berkencan di kedai kopi dengan suami, atau apapun itu yang intinya dapat membuat Anda bahagia. (Tammy Febriani/LD/Photo: Istockphoto.com)

Shares