Saat ini gadget mungkin bukan benda yang asing bagi Si Kecil. Dan, uniknya, kemahirannya dalam menggunakan gadget mungkin jauh lebih baik dibandingkan kita sebagai orangtua. Agar penggunaan gadget tidak berlebihan, sebaiknya Anda kontrol ya Mams. Berikut tip Smart Mama.
1. Non aktifkan internet atau paket data Anda. Perbolehkan Si Kecil menggunakan tab setelah Anda menonaktifkan internet. Penggunaan internet yang terlalu dini bisa berdampak negatif pada perkembangan anak.
2. Blokir situs yang tidak penting. Usahakan selalu memblokir situs yang sebaiknya tidak bisa diunduh Si Kecil. Agar lebih aman, baiknya Anda selalu dampingi Si Kecil saat menggunakan gadget.
3. Batasi waktu bermain. Banyak anak mulai kecanduan game online. Biasanya ia menghabiskan waktu berjam-jam bermain di depan layar komputer, ponsel, maupun TV. Untuk itu, batasi kebiasaan tersebut, jangan sampai ia kehilangan waktu bersosialisasi di luar.
4. Bermain sambil belajar. Alih-alih membiarkan anak terus bermain, Anda bisa arahkan ia bermain sambil belajar. Pilih game yang bisa melatih kecerdasan dan ketajaman otak, sehingga Si Kecil bisa bermain sekaligus belajar. (Yosi Avianti/LD/Photo: Istockphoto.com)
Pernahkah Mamas membayangkan sebuah rumah sakit yang memahami kebutuhan Anda dengan layanan dan fasilitas kesehatan terbaik? Di tengah...
Menjelang liburan akhir tahun, tak hanya libur sekolah saja, ada hari Natal dan Tahun Baru yang juga akan...
Dapur kini tak lagi dipandang sebagai ruang memasak saja melainkan telah berevolusi menjadi bagian penting dari estetika rumah...
IBD atau Inflammatory Bowel Disease adalah penyakit radang usus kronis yang menyebabkan peradangan jangka panjang pada saluran cerna. Jangan anggap...
Toshiba Lifestyle Indonesia resmi menggelar Toshiba Japandi Style Exhibition bertajuk “Japandi Style: The Art of Essential Living” yang...