
Artis sekaligus model, Kristin Cavallari ternyata punya kiat khusus agar selalu tampil fresh meski tengah hamil. Istri dari Jay Cuttler dan ibu dari Camden,3, dan Jaxon 1, yang tengah menantikan anak ketiga ini memang terlihat enjoy selama kehamilan. Meski begitu, wanita kelahiran 5 Januari 1987 ini sebetulnya bukan tipe wanita yang hobi berdandan. “Selama hamil, wajah saya jadi berjerawat dan tentu saja ini menganggu. Biasanya saya menggunakan pelembap khusus untuk sedikit menyamarkannya. Apalagi setiap pagi saya tidak punya banyak waktu untuk make up. Jadi sebelum anak-anak terbangun, saya hanya punya waktu sekitar 2 menit untuk membersihkan wajah, mengaplikasikan maskara, dan tidak ketinggalan membentuk alis. Dua benda tersebut mampu membuat wajah saya terlihat segar,” kata Kristin. Seperti dikutip www.babyrazzi.com beberapa waktu lalu, Kristin juga menambahkan, bahwa ia selalu menggunakan dry shampoo untuk memberi efek rambut terlihat lebih bervolume dan segar. “Biasanya saya membersihkan rambut setiap 2 hari sekali. Jadi buat saya, meski sibuk mengurus anak, tetap tidak menganggu jadwal untuk merawat diri.” Mamas to be, ikuti trik Kristin ini yuk. (Yosi Avianti/LD/Photo: Various)
PT Multi Medika Internasional Tbk melalui brand MIUBaby, resmi meluncurkan varian Jumbo pada acara MB (Mother & Beyond)...
Jangan anggap remeh, demam berdarah dengue (DBD) masih ada dan bukan penyakit ringan yang bisa disepelekan! Sampai dengan...
Menjaga Si Kecil tetap sehat merupakan tantangan tersendiri bagi orangtua, terlebih di masa peralihan musim yang rentan terjadinya...
Mengajak Si Kecil bepergian jauh tentunya membutuhkan banyak persiapan, apalagi bila Si Kecil kerap mengalami mabuk perjalanan. Mabuk...
Sebelumnya dikenal sebagai Algorithmics, Algonova kini menghadirkan pengalaman belajar yang lebih luas, tidak hanya berfokus pada coding, tetapi...