Health

5 Tips untuk Meningkatkan Imun Tubuh di Musim Hujan

By  | 

Memasuki musim hujan seperti saat ini adalah waktu yang tepat bagi Anda dan keluarga untuk memperbaiki kebiasaan sehari-hari keluarga yang kurang sehat.  

Melakukan kebiasaan yang sehat dapat memberikan dampak besar pada kesehatan dan kekebalan tubuh Anda. Ketika sistem kekebalan tubuh meningkat, keluarga Anda (termasuk Anda, mama) akan dapat merasakan tubuh yang fit dan bugar meski cuaca sedang kurang mendukung.

Berikut adalah tip menjaga kekebalan untuk keluarga Anda:

1.Cuci tangan sesering mungkin

Mencuci tangan memang terlihat sepele, namun sebenarnya ini sangat penting! Sering mencuci tangan membantu mengurangi paparan awal terhadap kuman yang dapat mengganggu sistem kekebalan tubuh. Pastikan untuk mencuci tangan Anda selama 20-30 detik dengan air hangat dan sabun antibakteri sebelum dan sesudah makan, keluar dari toilet, berinteraksi dengan Si Kecil, maupun setelah melakukan aktivitas lainnya.

2.Perbaiki kualitas tidur

Hal yang satu ini seringkali diabaikan. Padahal, untuk menjaga sistem kekebalan tubuh dalam kondisi prima salah satu yang bisa Anda lakukan adalah dengan cukup tidur. Orang dewasa setidaknya harus tidur selama 7-8 jam setiap malam, dan anak-anak biasanya membutuhkan 9-11 jam. Dengan jadwal yang sibuk dan rutinitas bersama keluarga yang panjang, ini memang lebih mudah diucapkan daripada dilakukan. Jika Mamas atau anak-anak kesulitan tidur, cobalah lakukan beberapa rutinitas tidur yang sehat, seperti mematikan semua layar gadget atau televisi setidaknya satu jam sebelum tidur, mandi air hangat dan mengatur jadwal tidur yang sama setiap malam. Nantinya tubuh akan kita merespons dengan baik terhadap rutinitas baru ini.

3.Tingkatkan nutrisi.

Berbagai macam buah-buahan dan sayuran adalah antioksidan yang baik untuk tubuh Anda. Makanan seperti kangkung, blueberry, bayam dan buah jeruk bisa jadi pilihan. Jika Si Kecil tak begitu suka mengonsumsi sayur-sayuran, cobalah menambahkannya ke dalam smoothie sebagai sarapan di pagi hari. Mamas juga bisa menambahkan pisang dan mangga untuk memperlezat smoothies.

4. Konsumsi vitamin C

Jangan meremehkan vitamin C, pembangkit energi dalam mendukung kekebalan tubuh. Vitamin C terakumulasi dalam sel-sel kekebalan tertentu yang membantu membentuk pertahanan tubuh kita.

5.Jaga kesehatan usus

70-80% dari sistem kekebalan tubuh berada di sepanjang saluran pencernaan, sehingga terdapat relasi yang kuat antara mikrobiota usus dan kesehatan tubuh secara keseluruhan. Sederhananya, ketika bakteri usus Anda benar-benar seimbang, maka Anda memiliki populasi bakteri menguntungkan yang berkembang dan dapat mendukung sistem kekebalan tubuh Anda. Karena itu, jaga asupan Anda sehari-hari ya, Mamas. Mengonsumsi suplemen probiotik berkualitas yang dapat membantu mendukung kesehatan usus dan kekebalan tubuh juga bisa Anda lakukan setelah sebelumnya berkonsultasi dengan dokter Anda. (Tammy Febriani/KR/Photo: Doc. iStockphoto.com)

Shares