Career

5 Kesalahan yang Harus Dihindari di Kantor

By  | 

Sebagai wanita bekerja, kantor adalah tempat Anda menghabiskan waktu cukup lama setiap hari serta tentu saja sebagai tempat untuk mencari nafkah. Agar pekerjaan tetap aman dan diri Anda merasa nyaman di kantor, hindari melakukan lima kesalahan berikut.

1. Berpura-pura. Terlalu baik atau banyak basa basi ternyata tidak perlu dilakukan dalam bekerja ya Mams. Pasalnya membuat rekan kerja menjadi tak nyaman dan dapat merasakan bahwa Anda berpura-pura. Ada baiknya Anda menjadi diri sendiri saja ya Mamas sehingga Anda juga tidak lelah harus terus menerus menjaga sikap.
2. Terlalu multi tasking. Selain melelahkan, Anda membuat orang yang harusnya bertanggung jawab menjadi ‘keenakan’ karena Anda mengerjakan pekerjaannya. Fokus saja pada pekerjaan utama Anda ya Mams.
3. Terlalu banyak mengeluh. Jika ada hal yang tidak Anda sukai, langsung bicarakan pada atasan atau rekan kerja dengan cara baik tentunya. Jika mereka tidak membantu, ada baiknya Anda cari solusi sendiri daripada terus menerus mengeluhkan pekerjaan.
4. Terlalu fokus pada pekerjaan. Hal ini dapat menyebabkan Anda kurang bergaul di kantor. Meskipun Anda memang sangat mencintai pekerjaan, sesekali Anda juga harus meluangkan waktu makan siang atau ngopi bersama rekan kerja.
5. Tidak belajar dari kesalahan. Semua orang pasti pernah berbuat salah ya Mams, namun tentunya bukan diulangi lagi apalagi sampai berulang-ulang kali. Perhatikan hal ini dalam bekerja agar atasan serta rekan kerja tidak bosan dengan kesalahan serupa. (Karmenita Ridwan/LD/Photo: Istockphoto.com)

Shares