Health

Plus Minus Minum Kopi untuk Kesehatan

By  | 

Hobi minum kopi memang kontroversial, beberapa pihak menganggap kebiasaan ini sebagai bad habit. Namun banyak juga yang bilang kopi bermanfaat untuk kesehatan. Nah bagi Mamas pecinta kopi, apalagi kini banyak sekali coffee shop di berbagai daerah di kota besar, tentu penasaran bagaimana sesungguhnya dampak dari mengonsumsi minuman ini. Yuk ikuti pembahasan berikut.

Manfaat Minum Kopi

  • Beberapa penelitian menemukan, kopi dapat mencegah penyakit jantung dan stroke. Meskipun dapat membuat tekanan darah Anda naik, namun ternyata secara berkala akan menurun sehingga minum kopi justru mereduksi risiko kedua penyakit tersebut.
  • Mencegah kanker. Menurut beberapa penelitian kopi juga dapat mencegah timbulnya kanker hati dan kanker usus.
  • Menghindari penyakit alzheimer dan parkinson. Minum kopi dapat membuat Anda lebih fokus serta meningkatkan konsentrasi sehingga Anda tidak mudah terkena penyakit yang berhubungan dengan neurodegeneratif sepert parkinson dan alzheimer.
  • Meningkatkan konsentrasi dan mencegah depresi. Bukan rahasia lagi, kopi adalah teman lembur jika ada pekerjaan yang belum selesai. Selain itu ternyata kopi juga dapat mencegah stres dan depresi. Penelitian dari Harvard University di tahun 2011 menemukan bahwa wanita yang minum empat cangkir kopi atau lebih dalam satu hari berisiko 20% lebih rendah untuk depresi.
  • Sumber antioksidan. Tak hanya brokoli atau sayuran lain, ternyata kopi juga mengandung antioksidan tinggi sehingga dapat mencegah penyakit serta menghaluskan kulit.

Ini Bahayanya!
Meskipun kaya manfaat, kopi juga berdampak negatif yang dapat berbahaya bagi tubuh Anda sebagai berikut:

  • Memicu insomnia. Kadar kafein tinggi dalam tubuh dapat memicu gangguan tidur.
  • Jika berlebihan dapat menimbulkan detak jantung cepat. Yes Mams, oleh karena itu jangan berlebihan minum kopinya ya.
  • Gejala maag. Kopi juga dapat meningkatkan produksi asam lambung sehingga dapat menimbulkan gejala sakit maag.
  • Melemahkan daya tahan tubuh. Hati-hati Mams, kafein dalam tubuh dapat menyerap vitamin dan mineral sehingga menurunkan metabolisme Anda.
  • Berbahaya untuk janin. Bagi Anda yang tengah mengandung, sebaiknya hindari kopi sementara waktu. Pasalnya denyut jantung yang terlalu cepat dapat memengaruhi sirkulasi darah ke janin Anda sehingga rentan keguguran.
  • Memicu osteoporosis dan pengeroposan gigi. Konon kafein dapat meningkatkan pembuangan kalsium sehingga Anda jadi rentan mengalami keropos tulang maupun gigi.

Aturan Minum Kopi
Untuk mencegah bahaya, ada baiknya Anda mengikuti aturan meminum kopi berikut:

  • Sebaiknya isi perut terlebih dahulu. Untuk menghindari meningkatnya asam lambung, ada baiknya Anda mengisi perut dulu sebelum mengonsumsi secangkir kopi.
  • Hindari konsumsi berlebihan. Dalam satu hari sebaiknya Anda mengonsumsi 1-2 cangkir kopi saja guna menjaga kestabilan detak jantung dan produksi gas lambung yang berlebihan.
  • Minum air putih setelah konsumsi kopi. Untuk menetralisir tubuh serta menjaga kesehatan gigi, sebaiknya minum segelas air putih sesaat setelah minum kopi. (Karmenita Ridwan/LD/Photo: Istockphoto.com)

 

Shares