
Sebagian anak sudah mulai kembali bersekolah pada Senin, 27 Juli lalu. Namun, ada sebagian sekolah yang baru memulai tahun ajaran 2015/2016 pada Senin, 3 Agustus mendatang. Biasanya, Si Kecil yang baru masuk sekolah untuk pertama kalinya, akan merasa takut dan cemas. Bukan tidak mungkin ia akan menangis di sekolah. Nah, agar Si Kecil tetap senang saat berangkat sekolah, ciptakan selalu suasana menyenangkan. Berikut tipnya, Mams.
Jangan Bohongi Si Kecil
Saat mengantar Si Kecil ke sekolah, katakan padanya bahwa Anda tidak akan menunggunya. Berikan alasan yang mudah ia mengerti, misalnya, Anda tidak menunggu karena harus bekerja atau ucapkan hal ini padanya, “Mama, ingin kakak mandiri dan berani tidak ditemani Mama atau Mbak pengasuh, kakak pasti bisa,” katakan terus berulang selama perjalanan menuju sekolah.
Kerjasama dengan Guru
Jika anak menangis di sekolah, cobalah berkonsultasi dengan gurunya. Apakah anak menghadapi kesulitan belajar pada pelajaran tertentu, kesulitan bersosialisasi atau berteman, atau masalah lainnya.
Ajak Anak untuk Mandiri
Setelah konsultasi dengan gurunya dan diketahui penyebab mengapa anak menangis, maka cariilah solusi selanjutnya. Minta kepada guru Si Kecil untuk mencatat perkembangan perilaku atau karakternya setiap hari misalnya, menyayangi teman, sarapan sendiri, hingga memakai sepatu sendiri, sehingga perlahan anak Anda akan terbiasa mandiri. (Yosi Avianti/LD/Photo:Istockphoto.com)
PT Multi Medika Internasional Tbk melalui brand MIUBaby, resmi meluncurkan varian Jumbo pada acara MB (Mother & Beyond)...
Jangan anggap remeh, demam berdarah dengue (DBD) masih ada dan bukan penyakit ringan yang bisa disepelekan! Sampai dengan...
Menjaga Si Kecil tetap sehat merupakan tantangan tersendiri bagi orangtua, terlebih di masa peralihan musim yang rentan terjadinya...
Mengajak Si Kecil bepergian jauh tentunya membutuhkan banyak persiapan, apalagi bila Si Kecil kerap mengalami mabuk perjalanan. Mabuk...
Sebelumnya dikenal sebagai Algorithmics, Algonova kini menghadirkan pengalaman belajar yang lebih luas, tidak hanya berfokus pada coding, tetapi...