Health

Hati-Hati Terhadap Diabetes Gestasional

By  | 

Diabetes gestasional adalah salah satu penyakit yang terjadi di masa kehamilan. Hal ini ditandai dengan peningkatan gula darah tinggi yang menetap meskipun sebelumnya Anda tak pernah menderita diabetes. Diabetes gestasional terjadi karena perubahan hormonal yang terjadi selama kehamilan. Lalu, apakah Smart Mama berisiko mengalami hal ini juga? Cek di sini ya.

  1. Risiko Mama mengalami diabetes gestasional akan meningkat bila berat badan berlebih atau Anda tergolong obesitas.
  2. Anda memiliki riwayat penyakit diabetes gestasional di kehamilan sebelumnya.
  3. Pernah melahirkan bayi dengan berat lebih dari 4,5 kg.
  4. Memiliki keluarga atau saudara kandung yang menderita diabetes tipe 2.

Walau demikian, bukan berarti Anda yang berisiko sudah pasti akan mengalami diabetes gestasional. Sebab penyakit ini harus didiagnosa dengan tes darah khusus yang bisa dilakukan pada minggu ke-24 dan 28 kehamilan, namun jika Anda memiliki faktor risiko, biasanya dokter akan memberikan tes lebih cepat. So, Mamas, selalu cek kadar gula darah Anda agar selalu di batas normal ya!

Bila Terdiagnosa Diabetes Gestasional

 Bila ternyata dokter menyatakan Anda positif diabetes gestasional, Anda  tetap bisa melahirkan bayi yang sehat, namun jaga selalu kesehatan Anda demi kadar gula normal sepanjang kehamilan. Oleh karena itu, ada beberapa hal yang harus dilakukan yaitu :

  1. Berkonsultasilah ke ahli gizi untuk mengatur pola makan yang sesuai dengan tinggi, berat badan, dan aktivitas harian. Pastikan bahwa setiap hari Anda harus memiliki pola diet yang seimbang dengan mengonsumsi protein, lemak, karbohidrat, dan cukup vitamin, mineral, serta kalori.
  2. Olahraga teratur guna meningkatkan kemampuan tubuh dalam memproses glukosa. Pilih olahraga yang aman untuk ibu hamil seperti berjalan atau berenang. Jika dua jenis olahraga ini rutin dilakukan setiap hari selama 30 menit, maka dapat membantu tubuh Anda untuk mengontrol gula darah.
  3. Jika kadar gula darah Anda tidak bisa dikontrol dengan olahraga dan diet makanan, maka dokter akan memberikan obat yang sesuai dan sudah pasti aman untuk ibu hamil. (Lenny Delima/ Photo: Istockphoto.com)

 

 

Shares