Health

Ini Alasan Kenapa Stroberi Bisa Bantu Diet Anda

By  | 

Selain sayuran, buah-buahan merupakan asupan yang sangat disarankan saat Anda sedang menjalani diet. Salah satu diantaranya adalah buah stroberi.

Buah diketahui mengandung banyak vitamin dan mineral yang tak hanya baik untuk kesehatan tubuh, namun juga bisa membantu penurunan berat badan. Pada stroberi, selain tinggi anti-oksidan juga mengandung enzim anti-peradangan.

Selain itu, ada empat alasan lain kenapa stroberi bisa membantu diet Mama:

1.Tinggi serat

Stroberi yang tinggi serat membantu memperlancar sistem pencernaan Anda dan BAB. Selain itu serat juga bisa membuat kita merasa kenyang lebih lama sehingga dapat mengurangi keinginan kita untuk ngemil makanan tidak sehat. Dan tahukah Anda Mamas, semangkuk stroberi setiap harinya bisa mengurangi lemak di perut Anda, lho.

2.Meningkatkan metabolisme tubuh

Penelitian menyebutkan bahwa buah stroberi dapat meningkatkan produksi hormon, yaitu adiponektin dan leptin, yang dapat membantu membakar lemak dan meningkatkan metabolisme tubuh.

3.Rendah kalori

Kelebihan lain dari stroberi adalah kandungan kalorinya yang rendah. Dimana seratus gram stroberi hanya mengandung 33 kalori.

4.Pemanis alami

Buah stroberi yang manis, bisa menggantikan peran gula sebagai pemanis di makanan Mamas. Campur potongan stroberi dalam plain yogurt, oatmeal atau blender bersama smoothies. (Tammy Febriani/KR/Photo: Doc. iStockphoto.com)

Shares