Interior Design

Kesan Teduh pada Interior Bergaya Bohemian

By  | 

Karakteristik utama dari dekorasi bohemian tidak mengikuti skema warna, atau menggabungkan semua warna. Pemilihan warna pun cenderung lembut dengan tone yang bersahaja. Sehingga, ruangan dengan konsep ini akan menenangkan.

Beberapa material yang dijadikan furnitur atau aksen ruangan biasanya berbahan alami, mengkilap, dan licin. Furnitur pada dekorasi bohemian sendiri merupakan campuran yang bersifat eklektik antara barang antik dan bergaya vintage. Furnitur dan aksesori tentunya harus mampu bercerita tentang orang-orang yang tinggal di dalamnya. Kotak hiasan, buku unik, pernak-pernik, dan suvenir wisata juga dapat memberikan sentuhan bergaya bohemian.

Begitu juga dengan dekoasi tanaman di rumah, baik yang digantung maupun yang disimpan dekat ruang tamu. Bila didesain dengan paduan akses aksesoris bergaya bohemian maka tanaman tersebut juga akan menguatkan gaya Bohemian di rumah Anda. Dan berikut ini adalah beberapa ide kreatif untuk membuat konsep dekorasi bergaya bohemian yang bisa menjadi inspirasi Anda!

Memberi kesan teduh
Bagian eksterior rumah bergaya bohemian memang berbeda dengan rumah bergaya umum lainnya. Bagian jalan setapak yang terbuat dari pavling block bisa menjadi tampak berbeda, saat dipadukan dengan karpet serta tanaman hijau yang menyejukkan mata.

55c8dde5718bcdab0392f4001a0f057b

 

Gunakan kain pada dinding sebagai karakter bohemian
Bohemian memberikan kesan sederhana dan natural. Pada tempat tidur berwarna putih yang dikenal sebagai warna netral seperti tampak pada gambar, agar aksen bohemiannya terlihat kuat, maka Anda juga bisa menambahkannya dengan kain bermotif batik.

how-to-achieve-the-boho-chic-vibe-at-home-1596372-1450141579.640x0c

Ruang tamu minimalis ala bohemian
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa bohemian merupakan paduan vintage dengan pemilihan tone yang tenang dan lembut. Contoh ruang tamu bergaya bohemian ini memilih warna-warna terang dan lembut. Mulai dari wana merah pada karpet hingga sofa beludru yang sangat lembut.

1012

Konsep teras bergaya bohemian
Jika selama ini teras identik menerapkan kursi lipat yang mudah digeser, untuk boho style, konsep teras dibuat tampak elegan. Karpet yang bermotif dengan warna dasar hijau sangat sepadan dengan warna bantalan kursi dan juga warna putih pada dinding dan tirai. Kesan alaminya pun jadi sangat kuat.

moroccanexterior

 

Ruang tamu berukuran besar dengan konsep bohemian
Bagi Anda yang memiliki rumah dengan dua lantai yang terbuka tanpa dibatasi dinding, ternyata juga bisa terlihat menarik dan penuh warna. Seperti pada gambar ini, kursi-kursi dengan berbagai warna berhasil membuat harmoni dari perpaduan warna yang ada pada sofa, karpet, dan aksesoris di sekitarnya.

boho4

(Yosi Avianti/Photo : Various)

Shares