Health

Kapan Sebaiknya Mengajak Si Kecil ke Dokter Gigi?

By  | 

Q: Hello Smart Mama,

Anak saya baru saja tumbuh gigi. Dan saya ingin anak saya memiliki gigi yang rapih dan sehat. Kapan sebaiknya saya membawa Si Kecil ke dokter gigi untuk merawat giginya? Seorang teman menyarankan saya untuk mulai mengenalkan Si Kecil dengan dokter gigi ketika usianya memasuki 3 tahun. Apakah itu tidak terlambat?

Dina, 27 tahun, mama dari Audrey, 8 bulan.

Mother cleaning baby`s mouth with special fingertip brush for baby

 

A: Hello Mam Dina,

Yup, betul sekali Mams, membawa Si Kecil ke dokter gigi di usia 3 tahun tentunya sudah sangat terlambat. Menurut American Academy of Pediatrics dan American Academy of Pediatric Dentistry (AAPD), keduanya merekomendasikan para orang tua untuk menemui dokter gigi saat gigi pertama Si Kecil tumbuh, atau di ulang tahun pertamanya.

“Sebanyak 60% anak-anak di Amerika mengalami kerusakan pada giginya begitu usia mereka memasuki 5 tahun,” ujar dr. Jade Miller, D.D.S., president of the American Academy of Pediatric Dentistry (AAPD). Dan gejala kerusakan ini jarang sekali ditemui saat usia anak masih bayi.

Pada kunjungan pertama, dokter gigi akan melakukan pemeriksaan untuk mengevaluasi risiko masalah pada rongga mulut Si Kecil dan berbagi informasi pada Mamas tentang apa yang dapat Anda lakukan agar mulutnya tetap sehat. Setelah kunjungan pertama, Si Kecil juga harus menjalani pemeriksaan gigi setiap enam bulan sekali atau seperti yang direkomendasikan oleh dokter gigi Anda.

Sedangkan Drg. Annisa Rizki Amalia, Sp.KGA, menyarankan agar Mamas rutin membersihkan gigi bayi setidaknya 2 kali sehari. “Menyikat gigi bayi sebaiknya minimal Anda lakukan dua kali sehari, satu kali saat pagi hari dan satu kali lagi setelah bayi Anda menyusu di malam hari,” sarannya saat ditemui di acara FGD mengenai Gizi Keluarga. Jadi, jangan menunggu sampai usianya 3 tahun ya, Mams! (Tammy Febriani/KR/Photo: iStockphoto.com)

Shares