Relationship

5 Kebiasaan yang Bisa Merusak Pernikahan

By  | 

Mungkin hal ini terjadi tanpa disadari. Tapi tahukah Mamas, kalau ada kebiasaan-kebiasaan yang bisa merusak hubungan pernikahan? Apa saja kebiasaan itu?

1. Bertengkar di depan umum. Dengan alasan apapun, jangan pernah bertengkar dengan suami di depan umum, Mams. Tak hanya mempermalukannya di depan umum, tapi juga ujung-ujungnya, selain masalah tak selesai, Anda akan malu dan jadi pergunjingan orang.

2. Mengkritik orang terdekatnya. Keluarga dan sahabat merupakan orang terdekat pasangan. Bahkan suami mengenalnya jauh sebelum mengenal Anda. Jadi, sedikit saja Anda mengkritik mereka, itu sama saja dengan mengkritiknya. Anda boleh menyampaikan komentar atau kritik tentang mereka, namun lakukan di waktu tepat ya Mams. Jangan coba-coba melakukannya saat ia sedang bad mood, yang ada ia malah jadi ngambek dan berpikir Anda tak bisa menerima kehadiran mereka sebagai bagian dari hidupnya.

3. Mengungkit masa lalu. Ketika Anda bertengkar dengan suami, hindari mengungkit kesalahannya di masa lalu yang telah diselesaikan sebelumnya. Itu sama saja Anda masih menyimpan dendam karena tak benar-benar memaafkannya. Menemukan solusi dari pertengkaran adalah hal utama bila Anda memang ingin langgeng dalam suatu hubungan. Tutup kesalahan masa lalu, dan hiduplah untuk masa depan Anda dan pasangan.

4. Tanpa privasi. Rahasia hubungan pernikahan bahagia, salah satunya adalah tetap menjaga dan menghormati privasi satu sama lain. Artinya, Anda tak harus selalu tahu semua password email dan media sosialnya. Atau memeriksa isi ponselnya setiap hari. Suami akan merasa risih dan merasa Anda tak memercayainya.

5. Terlalu cemburuan. Apakah Anda tipe istri yang sebentar menelepon suami untuk bertanya ia sedang apa dan dengan siapa? Itu menyebalkan baginya, Mamas. Apalagi kalau Anda melakukannya saat ia di tengah meeting. Tak dilarang kok mams, bila Anda ingin menanyakan kabarnya, tapi sebaiknya lakukan itu di saat jam istirahat makan siang ya. (Tammy Febriani/LD/Photo: Istockphoto.com)

Shares